Bantu Teman Hanyut, Mahasiswi Hilang Terseret Arus

Pekanbaru, Verostv.com – Seorang mahasiswa UIN Suska Riau, Maulana Musyaffa Alauddin (20), dilaporkan hilang terseret arus Sungai Gansal di Desa Rantau Langsat, Kabupaten Indragiri Hulu pada Minggu (19/1/2025). Korban merupakan seorang mahasiswa yang tengah melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat.

Kejadian nahas ini bermula saat sekelompok mahasiswa UIN Suska yang tengah melaksanakan program β€œUIN Suska Mengajar” di Dusun Nunusan, Desa Rantau Langsat, memutuskan untuk menyeberangi Sungai Gansal untuk membersihkan diri setelah seharian beraktivitas.

Kasi Humas Polres Indragiri Hulu Aiptu Misran mengatakan saat sedang mandi, salah seorang mahasiswi mengalami kesulitan karena tidak bisa berenang.

“Melihat hal tersebut, Maulana Musyaffa berusaha menolong temannya. Berkat keberaniannya, mahasiswi tersebut berhasil diselamatkan. Namun Maulana justru terbawa arus sungai yang deras hingga akhirnya hilang,” kata Misran, Senin (20/1/2025).

Misran mengungkapkan bahwa kondisi Sungai Gansal saat ini sedang mengalami kenaikan debit air hingga sekitar dua meter akibat cuaca hujan yang terus mengguyur wilayah tersebut. Hal ini tentu saja menyulitkan proses pencarian.

β€œKami bersama tim SAR akan terus berupaya maksimal untuk menemukan korban secepatnya. Doa dan dukungan dari semua pihak sangat kami harapkan,” ujar Misran.

Sementara itu, Kantor SAR Pekanbaru menurunkan Tim SAR yang terdiri dari sembilan personel berangkat menggunakan Rescue Truck dan Double Cabin menuju lokasi kejadian dengan jarak tempuh sekitar 189 kilometer.

Peralatan yang digunakan meliputi perahu karet, drone, aqua eye, alat navigasi, dan alat komunikasi.

“Kami terus berupaya semaksimal mungkin untuk menemukan korban. Hingga saat ini, kondisi cuaca di lokasi berawan, namun kami tetap optimis dapat segera menemukan korban,” terang Kepala Kantor SAR Pekanbaru, Budi Cahyadi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *